Indahnya Alam Indonesia

Bukan kemewahan yang menentukan manusia untuk bahagia tetapi suasana hati orang-orang di sekitar kitalah yang membuat hidup ini jadi lebih berarti

Arti Sebuah Kata "Pulang"

Ada saatnya kita hidup untuk pulang, pulang pada sang maha Pencipta atau Pulang untuk keluarga

Bunga

Hiduplah seperti bung yang memberikan warna yang indah bagi sekelilingmu

Sendiri Itu Perlu

Dirimu yang sebenarnya adalah ketika tiada orang yang melihatmu

Lepaskanlah Tawamu

Dari senyum merekalah hati ini okut bahagia wahai anak=anak Indonesiaku

Sunday, October 31, 2010

Ibukota Majapahit Telah Ditemukan.


Menelusuri Jejak sejarah terutama sejarah masa Kerajaan Hindhu-Budha di Nusantara merupakan suatu hal yang sangat menarik dan menantang, salah satunya yaitu merekonstruksi letak Ibu kota kerajaan Majapahit. Berbagai peneliti maupun Arkeolog pada awalnya berbeda pendapat antara satu dengan yang lain, namun seiring berjalannya waktu akhirnya kontroversi tentang dimanakah Posisi Ibukota Kerajaan Majapahit berhasil dipecahkan.

Pusat atau Ibukota kerajaan Majapahit tidak salah lagi memang berada di Trowulan. Berita asing maupun sumber yang berasal dari catatan perjalanan Mpu Prapanca ketika bertugas mengikuti Hayam Wuruk semuanya mengarah pada satu titik yaitu Kota Trowulan sebagai Pusat Kerajaan Majapahit.

Fakta tersebut diperkuat dengan pendapat Ernest Burgess dalam bukunya Urban Ecology Studies (1925) tentang Teori Letak Kota yang menyatakan bahwa Daerah Pusat Kota (DPK) atau Central Bussiness District (CBD) adalah pusat kota yang letaknya tepat di tengah kota dan berbentuk bundar yang merupakan pusat kehidupan sosial, ekonomi, budaya dan politik, serta merupakan zona dengan derajat aksesibilitas tinggi dalam suatu kota.

Dengan berpedoman pada sumber yang ada dan dikomparasikan dengan teori tersebut maka dapat dipastikan bahwa Pusat kota Majapahit berada di Kota Trowulan dengan asumsi yaitu:
  1. Di Trowulan banyak dijumpai peninggalan-peninggalan sejarah yang berupa bangunancandi yang menunjukkan bahwa kota Trowulan merupakan Ibu kota Majapahit karena sudah memiliki suatu bentuk budaya tingkat tinggi dalam bentuk Candi.
  2. Penemuan beberapa sumur kuno di daerah Trowulan sebelah timur Pendopo Agung yang diyakini para Arkeolog bahwa sumur tersebut merupakan bekas pasar pada masa Majapahit, menunjukkan bahwa Kota Trowulan menjadi pusat berkumpulnya para pedagang dari berbagai penjuru dan merupakan kota penggerak roda perekonomian pada masa Majapahit.
  3. Adanya berbagai komplek pemukiman penduduk dengan karakter sejarah yang masih dapat dijumpai disekitar kota Trowulan saat ini yaitu Kampung Pengrajin Patung Batu, kampung Pandai Besi, Kampung Patung Kuningan hingga merujuk pada nama desa seperti Prajurit kulon. Membuktikan bahwa Kota Trowulan merupakan Posisi Ideal Ibu Kota Majapahit karena disekitar kota tersebut terdapat berbagai jenis Pemukiman penduduk yang sesuai dengan karakteristik kehidupan sosial suatu bentuk Ibu kota jaman Indonesia Kuno maupun Modern.
4.      Aspek Politik yang memperkuat kedudukan Trowulan sebagai Ibukota Kerajaan Majapahit yaitu adanya Kolam segaran yang menurut para arkeolog sebagai tempat perjamuan bagi para tamu Raja. Faktor lain yang tidak kalah penting yaitu adanya Candi tikus yang diyakini sebagai tempat pemandian para selir atau putri keluarga kerajaan semakin memperjelas bahwa Kota Trowulan merupakan pusat dari Aktivitas Politik dan Kediaman para keluarga Kerajaan.

Empat asumsi pokok di atas sudah cukup membuktikan bahwa pusat kerajaan Majapahit memang berada di Kota Trowulan, namun yang masih diperlukan penemuan atau penelitian-penelitian baru yang lebih valid dan komprehensif terutama tentang posisi Kedaton Utama dari kerajaan Majapahit sehingga nantinya citra Kota Trowulan sebagai Pusat Sejarah Majapahit menjadi lebih baik dan lebih dikenal di dalam maupun luar negeri.







Waspada..!!! 8 Gunung Berapi lain Siap Menyusul Merapi

Merapi adalah satu dari gunung berapi di negeri ini yang paling sering "batuk". Para ahli gunung berapi mengelompokannya dalam gunung berapi yang sering meletup itu dalam kategori A. Sedang gunung berapi yang tidak aktif dikelompokan dalam gunung kategori B.

Sejumlah gunung berapi tipe A itulah yang selama ini diawasi oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi. Dengan meletusnya Gunung Sinabung yang masuk kategori B, Minggu 29 Agustus lalu, maka pemerintah juga sudah mewaspadai gunung kategori B.

Dan kini delapan gunung kategori A, sudah masuk dalam tahap waspada. Gunung-gunung itu adalah Sinabung, Gunung Talang, Gunung Anak Krakatau, Gunung Papandayan, Gunung Slamet, Gunung Dieng, Gunung Semeru, dan Gunung Bromo.

Ada satu gunung lagi yang lebih tinggi levelnya yakni Gunung Karangetang di Kabupaten Sangihe, Sulawesi Utara. Gunung ini berstatus Siaga. Gunung ini pernah meletus pada Jumat 6 Agustus 2010. Merapi, Karangetang dan 8 delapan gunung itu, kini dipantau ketat pemerintah.

Selain dipantau ketat, warga di sekitar juga bersiaga, sebab aktivitas gunung-gunung itu sulit diprediksi. ” Status waspada kita berikan karena kawah gunung tidak dalam kondisi aman untuk didekati,” kata Kepala Sub Bidang Pengamatan Gunung Api Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana dan Geologi Kementerian ESDM, Agus Budianto, kepada VIVAnews.com, Jumat 29 Oktober 2010.

Gunung Anak Krakatau, semenjak 2007 kerap mengeluarkan lava pijar, walau volumenya masih rendah. Letusan kecil juga sering terjadi. Untuk sementara, jika letusan masih kecil, tidak berbahaya. Sebab, kata Agus, "Pemukiman terdekat jaraknya sekitar 46 kilometer."

Gunung yang belakangan juga sering "batuk" adalah Semeru di Jawa Timur. Semeru kini giat membangun kubah lava, yang terkadang diikuti guguran lava pijar dan hujan abu.

"Ini masih mirip-mirip Merapi sedikit. Bedanya, kalau model Merapi, kita jarang melihat aktivitas letusan terus menerus. Kalau Semeru sering, tetapi tidak berbahaya," katanya.

Agus menambahkan bahwa jika dilihat dari aktivitas tremor, trennya memang meningkat. Tapi masih dalam status waspada. Untuk itulah warga diminta menjauh dari puncak Semeru.

Pemerintah Jawa Timur tak mau kecolongan. Kini mereka bersiaga menghadapi segala kemungkinan terburuk – pasca meletusnya Merapi.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Jawa Timur, sudah melakukan sejumlah langkah."Kami sudah sosialisasikan kepada masyarakat soal status Waspada sehingga diharapkan tidak ada korban," kata Kepala BPBD Jatim, Siswanto, Kamis 28 Oktober 2010. Sarana dan prasarana disiapkan, misalnya, pusat informasi bencana, lokasi penampungan, puskesmas, angkutan evakluasi, juga masker.

Memang tak ada kaitan antara letusan Gunung Merapi dengan peningkatan aktivitas delapan gunung itu. Namun, menurut Agus Budianto, dinamika bumi bisa membuat gunung-gunung itu saling terkait. Bumi yang kita huni ini terus bergerak. Dan pergerakan itu, kata Agus, tidak bisa diprediksi, tapi bisa saja membuat meningkatkan aktivitas gunung-gunung itu secara bersamaan. Agus menegaskan bahwa, "Konsekuensi pergerakan lempengan dan gempa tektonik bisa memicu letusan gunung berapi."

Analisa yang sama juga disampaikan Surono. Gempa bumi tektonik bisa merangsang letusan gunung berapi. Batavia, yang kini bernama Jakarta, pernah babak belur dihajar gempa. Dua diantaranya terjadi tahun 1699 dan tahun 1883. Gempa tahun 1699 diikuti letusan Gunung Salak. Gempa tahun 1883 diikuti amukan Krakatau.

"Kalau gempa vulkanik tidak merusak, sebab, maksimal kekuatannya 2 skala Richter," kata Surono, Senin 26 Juli 2010 malam. Misalnya, tambah dia, meletusnya Gunung Talang dipicu gempa Mentawai 2004. Indonesia adalah negeri kaya sumber daya alam. Jumlah tenaga geothermal atau panas bumi negeri merupakan 40 persen dari yang ada di seluruh dunia. Tapi resikonya juga besar. Berdiri di jalur lingkaran "cincin api" atau ring of fire membuat negeri ini jadi langganan bencana. Dari gempa hingga letusan gunung.

source: vivanews.com

Sumpah Pemuda : Pahlawan Nasional Sains Indonesia.. Good Job.

Memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh tepat pada tgl 28 oktober 2010 merupakan suatu bentuk kegembiraan sekaligus refleksi bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. Tidak ada hal yang paling membanggakan kecuali mampu melanjutkan semangat perjuangan para pemuda tahun 1928 untuk terus dikembangkan di era modern seperti sekarang ini, nah sebagai bentuk suri tauladan yang patut kita tiru berikut ini adalah contoh nyata pemuda indonesia yang mampu berbicara dikancah Internasioanal dengan prestasi dalam bidang sains yang sensasional. 
Yogi Erlangga
Usia 36 tahun. Lahir di Tasikmalaya. Yogi Erlangga meraih gelar doktor dari Universitas Teknologi Delft, Belanda pada usia yang terbilang muda, 31 tahun. Dia mencintai ilmu yang dibenci banyak orang, matematika. Di negeri kincir angin itu, dia dinobatkan sebagai doktor matematika terapan. Penelitian  yang dilakukan Yogi dalam meraih gelar doktor  berhasil memecahkan persoalan matematika atas gelombang yang bisa digunakan oleh perusahaan minyak untuk mencari cadangan emas hitam itu.  Rumus yang dikembangkan Yogi ini seratus kali lebih cepat dari yang berlaku sebelumnya.

Dr. Warsito
Lahir di Solo, 16 Mei 1967, dia yang bernama lengkap Warsito P Taruno ini, bukanlah anak yang tumbuh dengan mimpi besar. Sebagai anak desa di lereng Gunung Lawu, ia menjalani hidup ala kadarnya. Ia habiskan masa kecil bergumul dengan sawah, dan ternak. Tapi memang, kemampuan intelektualitasnya ditempa karena dia gemar membaca buku. "Saya meminjam buku apa saja yang bisa saya pinjam dan baca. Saya membacanya di mana saja, bisa di sawah, ladang, sungai. Kambing saya kenyang makan tanaman orang, saya kenyang baca buku," ujarnya. Aktivitas itu dilakoninya hingga lepas masa SMA.

Sebagai siswa cemerlang, Warsito kemudian pindah ke Yogyakarta, setelah namanya tertera sebagai mahasiswa Teknik Kimia UGM. Tapi dia gagal sekolah ke kampus itu, karena terbentur masalah biaya. Ia lalu merantau ke Jakarta. Beruntung, dia mendapat beasiswa di Universitas Shizuoka, Jepang, 1987. Beasiswa mengantarnya meraih gelar tertinggi akademik (S3), 1997. Pada 1999, dia hijrah ke Amerika Serikat. Berbekal riset tentang tomografi, dia menjadi satu dari 15 peneliti papan atas dunia di Industrial Research Consortium, Ohio State University. Sebuah lembaga riset terpandang yang menjadi acuan sejumlah perusahaan minyak raksasa di dunia semisal ExxonMobil, Conoco Phillips, dan Shell.


Khoirul Anwar
Inspirasi besar memang bisa datang dari mana saja, termasuk dari film animasi untuk anak-anak. Anda mungkin tak pernah mengira, sebuah film anime Jepang ternyata bisa mengilhami penemuan penting yang merevolusi anggapan tak terpatahkan di jagat transmisi telekomunikasi nirkabel.

Tapi cerita itulah yang terjadi pada diri Khoirul Anwar, dosen sekaligus peneliti asal Indonesia yang bekerja di laboratoriom Information Theory and Signal Processing, Japan Advanced Institute of Science and Technology, di Jepang. Saat terdesak karena harus mengajukan tema penelitian untuk mendapatkan dana riset, Khoirul memeras otaknya. Akhirnya ide itu muncul juga dari Dragon Ball Z, film animasi Jepang yang kerap ia tonton. Maka inspirasi itu kini mewujud menjadi sebuah paper bertajuk "A Simple Turbo Equalization for Single Carrier Block Transmission without Guard Interval."
   

Wednesday, October 27, 2010

Kompleksitas Kompetensi Guru


Sertivikasi atau kalau boleh kita sebut “Intensifikasi” merupakan bentuk proses pembentukan Guru kearah yang lebih baik, katanya…!!!  dalam program sertivikasi tersebut guru dituntut mampu mengembangkan kompetensi yang “harus” dimilikinya seperti kompetensi Pedagogik, kompetensi materi, Kompetensi Psikologi dll. Hal tersebut terasa berat memang, namun Guru justru semangat 45 dalam mengikuti program ini karena bila lulus program sertivikasi, maka kesejahteraan Guru akan meningkat hingga dua bahkan tiga kali lipat. Wow..keren..

Melihat perkembangan tersebut memang cukup menggembirakan, namun yang jadi masalah ketika Guru sudah berhasil lulus program sertivikasi, kebiasaan Guru tidak berubah dan justru cenderung malas-malasan. Kompetensi yang diharapkanpun tidak kunjung mengalami perbaikan, padahal dengan kondisi perkembangan Ilmu Pengetahuan dan teknologi Global saat ini, Guru seharusnya tidak hanya mampu “berceramah” menyampaikan materi dikelas saja, melainkan Guru harus menjadi sosok yang bisa membanggakan bagi semua orang disekitarnya seperti menciptakan hal-hal baru, ide-ide usaha kreatif atau penelitian ilmiah, bahkan mengembangkan metode pembelajaran dengan IPTEK terbaru. Guru bukan hanya bisa main FB atau Twitter saja, melainkan harus mampu mengembangkan ilmu pendidikan maupun ilmu pengetahuan dengan memanfaatkan fasilitas yang ada.

Bila Guru mampu melakukan kompetensi-kompetensi tersebut di atas maka akan dapat menimbulkan suatu bentuk “Discovery Learning” pada siswa secara riil sehingga siswa akan dapat mengerti hakekat dan  Makna dari suatu Ilmu Pengetahuan langsung berupa contoh nyata dari perilaku Gurunya sendiri bukan hanya menghafal materi dan teori saja tanpa disertai bukti Konkrit dalam kehidupan sehari-hari.









Tuesday, October 26, 2010

Tsunami Mentawai, meletusnya Merapi dan banjir Wasior adalah bukti Ramalan Joyoboyo akan Terwujud


Fenomena berbagai bencana yang tiada hentinya menerpa bangsa Indonesia akhir-akhir ini terasa begitu menyedihkan, dari mulai banjir Wasior, Meletusnya Merapi hingga Tsunami Mentawai semua seperti tiada hentinya dating silih berganti. Namnun sebenarnya berbagai bencana tersebut sudah diprediksi jauh sejak bangsa Indonesia belum lahir yaitu oleh Primbon atau Ramalan Joyoboyo.

Ramalan Joyoboyo menyebutkan dalam bahasa Jawa “bakalan ono jaman kang isine cubo lan nelongso lan sak rampungipun nagara tirta bakal moksa” dari ramalan Joyoboyo ini telah jelas tergambar bahwa prediksi bencana di Indonesia sudah tidak dapat dihindarkan lagi. Hal ini diperkuat prediksi dari para ahli yang menyatakan bahwa kondisi alam Indonesia sangat rentan bencana alam seperti gempa bumi, tsunami, hingga vulkanik.

Namun poin penting yang harus digarisbawahi dari ramalan tersebut adalah terdapat kata-kata bahwa Indonesia akan hilang dan lenyap. Wah kalo ini mudah-mudahan saja tidak terjadi, tetapi semuanya tergantung pada yang di atas karena segala sesuatu yang ada di bumi ini adalah kehendaknya kita sebagai manusia hanya bisa berdo`a dan berusaha.








Monday, October 25, 2010

Kemenangan Klantink Kemenangan Pengamen Jalanan


Sebagian besar warga Surabaya dan pengamen jalanan mengaku bangga memiliki Klantink, grup musik anak jalanan asal Surabaya, yang baru memenangi Indonesia Mencari Bakat (IMB) 2010.
Beberapa pengamen jalanan bahkan mengatakan bahwa dengan kemenangan Klantink, maka image negatif pemusik jalanan akan hilang dan tidak seperti yang difikirkan banyak orang selama ini, ujar Choirul Anam, salah satu pengamen jalanan ketika ditemui di Terminal Tanjung Perak, Senin (25/10).

"Sudah bukan rahasia umum kalau pengamen jalanan itu kesannya negatif. Jadi, prestasi Klantink yang asalnya pengamen jalanan, bisa berbicara banyak di belantika musik Indonesia," ujarnya.
Bapak satu anak itu juga mengaku sangat bangga dengan kemenangan Klantink. Meski ia mengaku tidak mengenal para personelnya, namun sebagai sesama pengamen, membuatnya lebih percaya diri untuk bekerja.

"Memang pengamen jalanan di bus maupun di jalan-jalan lebih sering dicakup dan dikejar oleh petugas Satpol PP. Kami harap pemerintah kota bisa mengerti profesi kami," tutur pria yang mengidolakan penampilan Ariel, mantan vokalis Peterpan ini.

Grup musik Klantink pada Minggu (24/10) malam, berhasil memenangkan IMB 2010 pada puncak grand final di Studio 1 Trans TV, Jl. Kapten P. Tendean, Jakarta. Grup musik yang digawangi oleh Wawan, Budi, Cak Mat, Lukin dan Ndowe tersebut berhasil menyingkirkan Putri Ayu, penyanyi seriosa yang memiliki suara khas asal Medan.

Klantink berhasil keluar sebagai juara IMB 2010 atau IMB I dengan perolehan suara SMS dari pemirsa sebesar 50,03% dan Putri Ayu dari Medan dengan SMS sebesar 49,97%.
Tidak hanya pengamen antar bus saja yang mengaku bangga, para pengamen door to door atau dari rumah ke rumah, juga mengaku senang dengan raihan yang ditorehkan Klantink.

Seperti yang dikatakan Aris, warga Jalan Pegirian yang profesinya sebagai pengamen rumah ke rumah. Kata dia, kemenangan Klantink adalah kemenangan para pengamen dan akan dijadikan inspirasi baginya.
"Saya dari awal dukung Klantink meski tidak pernah sms karena pulsa yang pas-pasan. Tapi saya dan teman-teman pengamen sangat senang dengan kemenangan Klantink," ucap bujang 25 tahun itu.
Sementara, menurut warga, penampilan Klantink pada malam puncak grand final juga di luar yang diperkirakannya. Cahya Ningrum, salah seorang warga Semampir, mengaku terkejut dengan penampilan Wawan Cs yang menggunakan alat musik band, bukan alat musik jalanan seperti biasanya.

"Kami kira Klantink hanya bisa menggunakan alat musik tradisional, tapi ternyata pakai alat musik elektrik semuanya bisa. Ini membuktikan mereka seniman musik sejati dan tidak asal-asalan berkarya," katanya.
"Semoga kemenangan Klantink membuat pengamen jalanan lainnya terinspirasi dan bisa berbuat serupa, tidak seenaknya dalam bekerja dan membuat orang-orang senang mendengarkan musiknya," tukas Cahya menambahkan.
sumber: kapanlagi.com

Alasan Tim IMB memilih Klanting Menjadi Juara..


Kemenangan Sensasional Klantink dalam ajang Indonesia mencari Bakat merupakan cerita manis tersendiri yang tidak akan pernah dilupakan, bagaimanapun juga Klantink merupakan kelompok atau grup musik yang pada awalnya bukan apa-apa menjadi grup musik ternama dan terkenal. Para personil Klantink sendiri mengaku kemenangan Klantink dalam kontes IMB seperti sebuah mukjizat yang diberikan tuhan pada Klantink.

Keberhasilan Klantink menjuarai IMB tidak lepas dari Performa sensasional Klantink saat acara puncak ajang pencarian bakat tersebut sehingga Klantink yang sebelumnya hanya mendapatkan 30% sms menjadi 50,69% unggul tipi dari putri ayu. Namun selain kualitas Klantink yang memang superior banyak para Pakar yang menganalisis bahwa ada alasan lain yang membuat  Klantink Terpilih menjadi Juara IMB yaitu:
  1. Klantink berasal dari golongan orang sederhana sedangkan Putri Ayu berasal dari golongan orang mampu hal ini membuat para pemirsa IMB lebih bersimpati pada Klantink dari pada Putri Ayu.
  2. Personel Klantink rata-rata sudah berumur sehingga bila gelar juara diberikan pada Putri Ayu maka akan membuat Penyanyi muda tersebut dikhawatirkan akan menjadi sombong dan terlena dengan kesuksesan yang didapat sehingga nantinya tidak mau mengembangkan bakat menyayi karena menganggap apa yang dimilikinya saat ini sudah tidak ada yang mampu menandingi.








Antara Janda, Keperawanan dan PARPOL


Dari beberapa masukan pengunjung Blog, kali ini Zona Info Semua memenuhi permintaan para blogger yaitu menghadirkan Parodi Humor yang lucu namun tetap mengandung ciri khas ala Zona info Semua.com. Inilah persembahan kami:
Seorang "Janda" yang sudah 3 kali kawin-cerai periksa di dokter kandungan. Waktu dokter mau periksa dalam, terjadi percakapan.

Janda : "Hati-hati periksanya ya dok, saya masih 'perawan' lho ...!"

Dokter: "Lho? Katanya ibu sudah kawin-cerai 3 kali, mana bisa masih perawan ...?"

Janda : "Gini lho dok, eks suami saya yang pertama ternyata impoten."

Dokter: "Oh gitu, tapi suami ibu yang ke-2 gak impoten kan?"

Janda : "Betul dok, cuma dia gay, jadi saya gak diapa-apain sama dia."

Dokter: "Lalu suami ibu yang ke-3 gak impoten dan bukan gay kan?"

Janda : "Betul dok, tapi ternyata dia itu orang 'partai politik'...."

Dokter: "Lalu apa hubungannya dengan keperawanan ibu ...?"

Janda : "Dia cuma janji-janji saja dok, 'gak pernah direalisasikan!!!"

Dokter: "?!?!?!?!????"









Kelebihan dan Kharisma Para Presiden RI dari Soekarno-SBY.


Setelah vacum pada hari Minggu kemarin, hari ini Zona Info Semua akan kembali menghadirkan Artikel Original yang Khas, Pedas dan Intelektual yang sesuai dengan visi dan misi kami. Pada Artikel kali ini Tema yang akan kami usung yaitu : Kelebihan dan Kharisma Para Presiden RI dari Soekarno-SBY. Hampir sebagian orang pasti bertanya-tanya, apa benar para orang no.1 di negeri ini adalah orang yang benar-benar hebat dan pantas menjadi Presiden RI pada masanya ? untuk mejawab pertanyaan tersebut Zona Info Semua akan menyajikan Kelebihan dan Kharisma yang dimiliki para Presiden RI dari yang pertama yaitu Ir. Soekarno hingga Presiden kita sekarang yaitu Susilo Bambang Yudhoyono.

Ir. Soekarno
Kelebihan dan Kharisma Bung karno seperti tiada pernah habis untuk dibahas, sebagai Presiden RI pertama beliau memiliki berbagai kompetensi yang bahkan sulit ditandingi oleh orang pada umumnya yaitu menguasai lebih dari 7 bahasa mancanegara, ahli dalam bidang arsitektur dan menguasai ilmu-ilmu politik maupun sejarah, selain itu Soekarno juga terkenal sebagai Orator ulung yang tiada duanya. jadi Soekarno adalah figur tepat Pemimpin Bangsa Indonesia pada masanya.

Soeharto
Terlepas dari kontroversi yang menghangat akhir-akhir ini kredibilitas Soeharto memang tidak dapat dibantahkan. Selain sebagai Presiden RI dengan periode terlama namun Soeharto juga dikenal sebagai ahli strategi yang ulung. hal itu bisa dilihat dari bagaimana Soeharto menjalankan misi-misi militer, dan kejeniusan Soeharto yang paling sulit ditandingi oleh orang pada umunya yaitu bagaimana memanfaatkan situasi yang terjadi pada periode 1965-1966 sehingga dari sinilah nama Soeharto dikukuhkan menjadi presiden ke-2 RI.

BJ. Habibie
Meskipun BJ.Habibie adalah Presiden RI dengan jabatan tersingkat, namun kompetensi beliau juga tidak bisa dianggap remeh. Sebagai salah satu dari 10 orang terpandai di dunia beliau merupakan sosok figur yang bisa dipercaya sebagai Presiden RI ke-3.

Gus Dur
Berprofesi sebagai tokoh Ulama sekaligus tokoh reformasi gusdur merupakan sosok pemimpin yang kharismatik di masanya. berbekal kemampuan menguasai beberapa bahasa asing dan relasi yang tersebar diberbagai dunia terutama Timor-Tengah membuat Gusdur layak dan pantas menjadi presiden ke-4 RI meskipun pada akhirnya harus diturunkan secara paksa akibat kebijakan kontroversialnya.

Megawati
Banyak orang yang menganggap Mega bisa menjadi Presiden RI ke-5 karena ditopang oleh nama besar ayahnya yaitu Ir. Soekarno. Hal tersebut mungkin ada benarnya namun bagaimanapun juga Mega merupakan salah satu orator ulung yang mampu menghimpun masa dalam jumlah yang besar yang dapat dilihat dari kemenangan PDIP pada pemilu 1999.

Susilo Bambang Yudhoyono
Susilo Bambang Yudhoyono atau yang lebih dikenal dengan SBY merupakan presiden pertama yang dipilih dengan sistem Pemilu secara langsung. Kompetensi beliau dalam hal kepemimpinan sudah tidak bisa diragukan lagi, sejak pendidikan perwira hingga tingkat jendral beliau selalu melakukan hal-hal yang menakjubkan. dengan kapasitas yang demikian maka sangat pantas bagi SBY menjadi Presiden RI ke-6  hingga saat ini.







Saturday, October 23, 2010

Degradasi Moral Generasi Muda Bangsa Indonesia akibat Carut Marutnya Pendidikan.

Perkembangan Moral para generasi bangsa terutama para pemuda Indonesia semakin lama semakin mengkhawatirkan. Hampir setiap hari kita disuguhkan berita yang melibatkan para generasi muda Indonesia yang membuat hati kita miris bila mendengarnya, seperti adanya tawuran antar pelajar, narkoba bahkan hingga video mesum dari berbagai pelajar di tanah air.

Problematika tersebut di atas sudah terlalu parah dan merupakan sudatu bentuk tantangan kedepan yang harus diperbaiki, namun bila kita Flashback lagi ke belakang, faktor apakah yang membuat para generasi muda kita menjadi seperti sekarang ini? Pendidikan menjadi kunci dari semua persoalan tersebut. lalu apa yang salah dengan pendidikan kita.!! bukankah standar pendidikan kita sudah terus berkembang ke arah yang lebih baik..??

RSBI (Rintisan Sekolah Berstandar Internasional) yang diagung-agungkan bukanlah solusi tepat menciptakan generasi pemuda yang bermoral tinggi. faktanya apakah dengan RSBI generasi muda menjadi lebih bermoral? apakah RSBI membuat generasi muda menjadi lebih mengerti adat-istiadat? apakah RSBI membuat generasi muda tahu sopan-santun? apakah RSBI membuat generasi muda berbudaya Indonesia? apakah RSBI membuat generasi muda bangga akan bangsanya sendiri?

Semua pertanyaan tersebut tidak akan pernah mampu dijawab. hal ini deperparah bahwa dengan adanya standar kelulusan UNAS membuat sekolah semakin mengesampingkan pelajaran yang berhubungan dengan moral dan lebih mementingkan pelajarn yang diprogramkan pada UNAS.

Pendidikan di Indonesia sekarang bukanlah pendidikan dengan pendekatan budaya dan tradisi Indonesia, melainkan pendidikan dengan pendekatan model barat atau lebih kerennya Westernisasi. Kalau sudah seperti ini tidak ada gunanya memakai slogan pendidikan "Ing Ngarso Sung Tulodho, Ing Madyo Mangun Karso, Tut Wuri Handayani". Slogan pendidikan ini adalah cerminan bagaimana para founding Father Pendidikan Indonesia sangat mengutamakan pentingnya Etika dan Moral bagi para generasi muda sebagai pilar utama Pendidikan dan membangun Jati diri Bangsa.

Indonesia Masuk 5besar Negara dengan Jumlah Gepeng (Gelandangan & Pengemis) Terbesar Di Dunia.

Fenomena Gepeng (Gelandangan dan Pengemis) yang sering menjadi perhatian pemerintah ternyata semakin lama semakin memprihatinkan, meskipun berulang kali pemerintah berusaha melalui satpol PP maupun Polisi untuk mengurangi populasi Gepeng namun tetap saja jumlah Gepeng seperti tidak pernah berkurang bahkan cenderung betambah.

Hari Raya Idul Fitri yang identik dengan tradisi mudik para pelancong yang bekerja di kota-kota besar tanah air menjadi ajang kedatangan para Gepeng dalam skala yang besar. Survey salah satu harian berita internasional mengatakan bahwa Jumlah Gepeng di Kota-kota besar Tanah Air meningkat 100% setelah hari raya Idul Fitri Kemarin. Bahkan yang lebih memprihatinkan Indonesia yang sebelumnya menempati peringkat 15, kini naik menjadi peringkat 5 besar negara dengan Jumlah Gepeng terbesar di Dunia yaitu diperkirakan sekitar 15 juta jiwa.

Permasalahan tersebut tentu suatu hal yang memalukan bagi bangsa sebesar Indonesia, namun bila kita memang merasa malu marilah segenap elemen bangsa baik pemerintah, swasta, maupun rakyat Indonesia pada umunya untuk berusaha meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia secara keseluruhan agar Gepeng-Gepeng baru tidak bermunculan.






Thursday, October 21, 2010

Awan Penampakan Ratu Kidul saat Letusan Gunung Merapi

Status merapi yang berubah menjadi waspada pada tanggal 21-10-2010 dikarenakan mengeluarkan asap yang terus menerus. kondisi merapi yang demikian mengkhawatirkan memang sangat wajar karena status gunung merapi masih menjadi salah satu gunung berapi yang sangat aktif di dunia. namun ada yang unik dan mengherankan semua pihak bahwa saat merapi mengeluarkan semburan awan panas ke langit ada penampakan awan yang membentuk dan menyerupai sosok Ratu Kidul.

Hal tersebut terasa cukup aneh karena semua orang tahu bahwa ratu kidul adalah penguasa lautan bukan penguasa gunung, namun menurut pengakuan Mbah Marijan bahwa ada pertemuan antara penguasa gunung dengan ratu kidul hal tersebut diperoleh mbah Marijan dari petunjuk dalam mimpi. meskipun begitu hal terpenting dari peristiwa penampakan awan tersebut cukup membuktikan dan menguatkan bahwa mungkin saja ada sebab lain selain faktor vulkanik yang menyebabkan letusan gunung merapi yaitu faktor makhluk kasat mata.






Foto Perjuangan Milan Junior Indonesia Menjuarai Turnamen AC. Milan Junior Camp.

Prestasi membanggakan telah diukir para pemain muda Indonesia yang tergabung dalam Milan junior Indonesia dengan menjuarai turnamen AC. Milan Junior Camp di Sansiro Italia. bagaimanakah perjuangan mereka? dan apa saja aktivitas pemain Milan junior di sana? berikut foto dokumentasi aktivitas pemain Milan junior di Italia.












Wednesday, October 20, 2010

Para Pahlawan Junior Indonesia Yang Berhasil Menjuarai AC.Milan Cup di Italia.



Wakil Indonesia berhasil menjuarai Milan Junior Camp Day Tournament yang diselenggarakan di San Siro, Milan, pada partai puncak Pahlawan Junior Indonesia berhasil keluar menjadi juara setelah mengalahkan tim asal Italia, ASTI, 1-0.

Turnamen tersebut merupakan bagian dari The All Star Team Milan Junior Camp, program pembinaan pemain muda yang memberikan kesempatan kepada calon pemain berbakat di berbagai penjuru dunia untuk merasakan metode pelatihan dari salah satu klub terkemuka dunia, AC Milan.

Indonesia pernah menggelar All Star Team Challenge yang dibuka langsung oleh Franco Baresi awal Mei lalu di Jakarta. Sebagai lanjutan dari program tersebut, sebanyak 17 anak berbakat Indonesia dikirim mengikuti The All Star Team Milan Junior Camp.

Seperti yang diceritakan manajer tim Ricky Djoharli dari Milan, Indonesia berhasil menjuarai Milan Junior Camp Day Tournament yang digelar dengan sistem setengah kompetisi. Indonesia berhasil memenangi seluruh tiga laga babak penyisihan, yakni pertandingan perdana melawan wakil Eropa, Step Stone, 1-0. Kemudian, giliran delegasi Brasil dan Venezuela, UISP, yang ditekuk 3-1. Pada laga terakhir grup, Indonesia mengalahkan gabungan pemain Eropa non-Italia, USUNTP, 3-0. Di laga puncak, Indonesia mengalahkan para pemain muda Italia yang tergabung di tim ASTI, 1-0.

Senin (18/10) sore waktu setempat, tim bertolak kembali ke Indonesia. Mereka diperkirakan mendarat di Jakarta Rabu siang dan secara langsung akan disambut Presiden SBY di Jakarta.

sumber: goal.com









1 tahun SBY-Boediono, Kriminalitas Bentuk Salam Persahabatan dari Mahasiswa


Seperti Prediksi pada artikel "Haruskah 1tahun Pemerintahan SBY-Boediono diperingati dengan demonstrasi" ternyata unjuk rasa yang dilaksanakn hari ini tanggal 20-10-2010 berlangsung seperti yang diperkirakan. mayoritas tuntutan dari para demonstran yaitu seputar usaha kudeta menurunkan Presiden SBY. Namun yang paling mengharukan adalah demonstrasi yang berujung pada tindakan kekerasan atau Kriminalitas antara Mahasiswa dengan Polisi maupun petugas keamanan lainnya.

Hampir di berbagai kota besar di tanah air seperti Jakarta, Bandung, Bogor, Lamongan hingga Makassar semuanya berakhir dengan Kericuhan yang berujung pada kriminalitas. Sungguh sangat ironis memang, bangsa Indonesia yang dulunya dikenal sebagai bangsa yang ramah dan sopan kini berubah menjadi bangsa yang bringas dan tak berperikemanusiaan. Hal ini dapat kita lihat dari aksi-aksi para Mahasiswa seperti di Makassar Mahasiswa dengan seenaknya menghancurkan mobil atau kendaraan umum yang melintas, bahkan di Lamongan Aksi mahasiswa berhasil dengan sukses membunuh salah satu perwira polisi yang bertugas mengamankan aksi unjuk rasa.

Tindakan tersebut sangat tidak sesuai dengan norma dan nilai-nilai Ideologi Bangsa, terlebih lagi hal tersebut dilakukan oleh kelompok Mahasiswa. Mahasiswa adalah golongan intelektual dan terpelajar, sudah seharusnya menjadi contoh yang baik dalam segala hal termasuk saat melakukan demonstrasi. Ketika Demonstrasi Mahasiswa terlihat lihai dan Pandai menyuarakan Keadilan dan Kesejahteraan Rakyat, namun apakah tindakan mereka seperti Kriminalitas di atas sudah mencerminkan suatu bentuk Keadilan..?? dan seandainya para Mahasiswa ini kelak menjadi Pejabat apakah bisa lebih baik dari orang yang sekarang di demo??

Persoalan negeri ini sudah terlalu banyak, sudah seharusnya seluruh elemen bangsa bersatu menjaga nilai budaya bangsa dan bersama-sama menciptakan bangsa Indonesia yang Adil dan Makmur. Mahasiswa adalah ujung tombak perjuangan bangsa, maju mundurnya bangsa ini tergantung dari baik tidaknya para generasi penerus bangsa termasuk Mahasiswa.








Haruskah 1 tahun Pemerintahan SBY-Boediono diperingati dengan Demonstrasi..!!


SBY-Boediono merupakan pasangan Presiden dan Wakil Presiden yang terpilih dengan sistem pemilihan secara langsung serta terpilih hanya dalam satu kali putaran. Hal ini sudah cukup membuktikan bagaimana kapasitas dan kharisma seorang SBY dimata rakyat. setelah satu tahun masa pemerintahan SBY-Boediono banyak orang terutama kaum Mahasiswa menyuarakan ketidakpuasan terhadap kinerja pemerintahan SBY, dan protes inipun rencananya akan digelar pada hari ini yaitu tgl 20-10-2010.
Protes atau demo besar-besaran akan diadakan serentak diseluruh tanah air dengan di motori oleh Mahasiswa, namun yang harus digarisbawahi adalah "apa point utama yang ingin disampaikan.? jangan sampai dalam demo tersebut berisi penghinaan terhadap Presiden atau menyamakannya dengan hewan seperti beberapa waktu yang lalu, atau mungkin keinginan untuk melakukan penggulingan pemerintahan seperti pada tahun 1999?
Hal-hal semacam itu sudah seharusnya tidak dibahas lagi dalam demo kali ini, karena Pemerintahan yang dihadapi adalah pemerintahan yang sah berdasarkan hasil pemili secara langsung dan sah menurut yuridis formal. disamping itu Presiden saat ini yaitu SBY bukanlah seperti presiden terdahulu yang melakukan banyak kejahatan kemanusiaan maupun moral jadi tidak ada alasan untuk menyuarakan penghinaan maupun kudeta penggulingan kekuasaan.
Sebagai bangsa yang sudah berusia 65 tahun, seharusnya kita semua banyak belajar dari pengalaman atau sejarah dimasa lalu. Pemerintahan yang bersih dan transparan seperti sekarang ini haruslah dapat dijaga dan diawasi agar tetap mampu berjalan dalam porosnya.
Kaum Mahasiswa yang merupakan calon Pemimpin bangsa dikemudian hari haruslah dapat menjadi suri tauladan bagi masyarakat, bukan sekedar demo tanpa tujuan yang jelas yang hanya bisa menuntut dan meminta perhatian kepada pemerintah, namun haruslah dapat berfikir apa sumbangsih yang bisa diberikan pada negeri ini.
Pemerintah tidak mungkin mampu mensejahterakan rakyat Indonesia yang jumlahnya lebih kurang 260 juta jiwa, namun bila setiap individu bangsa ini terutama golongan terpelajar seperti Mahasiswa mampu menghadirkan inovasi dan kreativitas di masyarakat maka negeri ini akan makmur tanpa dipenuhi para pencari kerja, gelandangan, pengemis bahkan koruptor.







Tuesday, October 19, 2010

Kontroversi FPI (Front Pembela Islam)


Front Pembela Islam atau yang biasa disebut FPI sudah menjadi sebuah organisasi yang tidak hanya dikenal masyarakat tetapi juga "ditakuti" oleh masyarakat. Kelompok FPI yang merupakan organisasi dengan latar belakang agama, muncul sebagai bentuk ancaman baru terutama bagi para pelaku maupun pengusaha yang bergerak dalam dunia "Hitam" atau yang dianggap tidak sesuai dengan kaidah Islam. FPI tidak segan-segan mengerahkan massanya untuk "menghakimi" para pelaku tersebut meskipun FPI bukanlah bagian dari aparat penegak hukum. apakah tindakan FPI ini dibenarkan??

Pada dasarnya tindakan FPI ini sangat bertentangan dengan Undang-undang maupun dasar negara Indonesia. meskipun mengatasnamakan Agama, namun tidak dibenarkan bagi setiap individu atau kelompok masyarakat bertindak main hakim sendiri. Demokrasi Pancasila yang dianut bangsa Indonesia, sudah selayaknya dijunjung tinggi dan dijalankan dengan sebaik-baiknya. Indonesia adalah negara yang Bhinneka Tunggal Ika, memiliki keberagaman dan segala perbedaan suku, agama, ras dan golongan namun tetap menjadi satu kesatuan yang utuh.

Tindakan FPI dalam berbagai aksinya tidak hanya melanggar hukum melainkan dapat mengancam Ideologi bangsa yang telah ada jauh sejak Indonesia belum merdeka. Meskipun mayoritas penduduk Indonesia memeluk Islam namun Hukum Islam tidak dapat dijalankan di negeri ini, dan bila hal tersebut dipaksakan maka bukan tidak mungkin Disintegrasi bangsa hanya tinggal menghitung waktu.

Ajaran Islam pun tidak membenarkan bagi kaum Islam untuk melakukan kekerasan kepada sesama manusia meskipun mereka termasuk non islam sekalipun, karena agama islam adalah agama toleransi, yang menghargai setiap perbedaan karena pada dasarnya semua yang ada di dunia ini adalah makhluk ciptaan tuhan. FPI sudah seharusnya mengerti bagaimana mewujudkan kehidupan berbangsa yang baik dan benar, saling toleransi dan tanpa kekerasan. Jayalah Negeriku..










Soeharto.. Pahlawan Nasional atau Musuh Nasional..

Usulan pemberian gelar pahlawan nasional yang sedang hangat dibicarakan memang menjadi suatu topik yang menarik untuk diperbincangkan. Setelah muncul berbagai kontroversi beberapa waktu lalu tentang pantas tidaknya seorang Gus Dur mendapat gelar pahlawan nasional, kini kontroversi hal serupa akan kembali muncul bahkan mungkin akan berdampak begitu besar bila sampai kontroversi ini tetap dilanjutkan yaitu tentang wacana pemeberian gelar pahlawan nasional kepada Mantan Presiden kedua RI Soeharto.

Gelar pahlawan nasional untuk mantan Presiden Soeharto pada awalnya mendapat dukungan penuh dari kader-kader Partai Golkar. Hasil pandangan umum di Rapimnas, banyak daerah yang minta DPP memperjuangkan gelar pahlawan untuk Pak Harto.
Ketua Panitia Pelaksana Rampimnas, Firman Soebagyo, menyatakan desakan itu cukup kuat. "Dalam pemandangan umum itu yang kuat mengemuka. Apalagi besok tanggal 21 bertepatan seribu hari Pak Harto," kata Firman di Jakarta, Selasa 19 Oktober 2010.

Firman mengatakan banyak DPD Golkar yang mengatakan hal itu juga desakan dari daerahnya masing-masing. Karena itu mereka meminta DPP menegaskan kembali dukungan untuk mengajukan Soeharto jadi pahlawan.
"Kita dari era pemerintahan sebelumnya juga mendukung gelar pahlawan nasional Pak Harto, nah sekarang teman-teman minta ini ditegaskan kembali," tuturnya. Mengenai pro kontra, Firman mengatakan masyarakat harus fair melihat Pak Harto. Dia mengatakan banyak juga prestasi yang dibuat oleh Pak Harto. "Masyarakat banyak merasakan hal-hal yang lebih baik saat Pak Harto. Jasanya juga banyak. Kita bisa banyak menikmati teknologi juga karena dulu Pak Harto mengusahakan satelit Palapa," ujarnya.

Ya memang tidak bisa dipungkiri Soeharto merupakan salah satu presiden RI yang pernah membawa negeri ini dengan segudang prestasi meskipun di akhir pengabdiannya menyisahkan cerita memilukan, seandainya gelar tersebut benar-benar diberikan pada Pak Harto pasti akan menimbulkan protes yang luar biasa terutama dari golongan Mahasiswa, namun sisi baiknya kita sebagai bangsa Indonesia sudah mulai belajar bagaimana cara menghormati para pendahulu kita dengan melupakan segala keburukannya dan mengingat segala jasanya.







Inilah, Para Pahlawan Nasional yang masuk Dalam Guinnes Book record sebagai Pejabat Negara termuda Di Dunia.

Banyak diantara kita yang mungkin tidak tahu atau bahkan tidak pernah mendengar bahwa para pahlawan nasional kita tidak hanya mampu mengantar kita ke gerbang pintu kemerdekaan melainkan juga banyak meraih prestasi di dalam maupun di luar negeri. Ingin tahu siapa saja mereka, berikut adalah 6 tokoh pahlawan nasional yang telah berprestasi dan sudah diakui dunia sebagai pejabat Negara termuda di dunia.
1. Ir. Soekarno (Presiden 1 RI)
kapasitas Soekarno sebagai intelektual Indonesia pada jamannya sudah tidak dapat dipungkiri sebagai salah satu figur tepat pemimpin bangsa, dengan kemampuan politik, pengetahuan yang luas hingga penguasaan bahasa hingga 7 macam bahasa internasional membuat Soekarno  terpilih menjadi presiden pertama Indonesia pada usia 44 tahun dan merupakan salah satu presiden termuda di dunia.

2. Drs. Moh.Hatta (Wapres 1 RI)
ahli ekonomi dan bergelar sebagai bapak koperasi indonesia merupakan bukti konkret akan kepandaian dan kejeniusan Bung Hatta. sehingga tidak heran bil Hatta kemudian menjadi Wapres pertama RI dalam usia 43 tahun dan juga sebagai salah satu wapres termuda dunia. 

3. Adam Malik
kepiawaian Adam Malik dalam hal diplomasi dan tata bahasa membuat dirinya terpilih sebagai perdana menteri ketika indonesia menganut sistem politik parlementer, dan Adam Malik pun juga menjadi salah satu perdana menteri termuda dunia dalam usia 44 tahun.

4. Supriyadi
keberanian Supriyadi dalam memimpin pemberontakan PETA di Blitar membuat Presiden Soekarno menunjuknya sebagai menteri kordinator keamanan atau sekarang MENKOPOLKAM dalam jajaran pemerintahan Indonesia awal merdeka, jabatan ini membuat Supriyadi menjadi menteri termuda dunia dalam usia 21 tahun.

5. Jend. Soedirman
taktik jitu dengan strategi gerilya yang merupakan ciri khas gaya perang dari jend. Soedirman membuat presiden Soekarno tidak ragu mengangkat Jend.Soedirman sebagai Panglima angkatan bersenjata RI meskipun masih berusia 23 tahun yang juga merupakan salah satu jendral termuda sepanjang masa.






Sunday, October 17, 2010

Cultuur Stelsel (Tanam Paksa) bukti Bangsa Indonesia Dijajah Oleh Bangsanya Sendiri

Perdebatan tentang berapa lama Belanda menjajah Indonesia yang sedang hangat-hangatnya dibicarakan kaum sejarawan Indonesia sepertinya tidak usah diperpanjang lagi, karena ternyata bangsa Indonesia selama ini bukanlah dijajah Belanda melainkan dijajah oleh bangsanya sendiri.


Anggapan tersebut di atas diperkuat berbagai fakta terutama tentang system pelaksanaan Cultuur Stelsel (Tanam Paksa) pada periode 1830-1870. Dalam praktek penerapan system Cultuur Stelsel sangat jelas terlihat bagaimana ulah para Priyayi atau Penguasa Lokal terutama yang berkedudukan di Jawa dengan tega dan tanpa belas kasihan sedikitpun memeras habis rakyatnya.

Peraturan yang diterapkan dalam System Cultuur Stelsel berdasarkan instruksi gubernur jendral Hindia Belanda Van den Bosch sangatlah menguntungkan bagi rakyat jelata, yaitu:
  1. Petani diwajibkan menanam tanaman wajib yang di anjurkan Belanda(tebu, kopi) di lahan yang kurang 
  2. produktif dengan luas 20% dari total lahan yang dimiliki petani.
  3. Semua kebutuhan kegiatan Cultur Stelsel (benih, pupuk dll) berasal dari pemerintah hindia belanda
  4. Bila petani gagal panen, maka pemerintah hindia belanda akan mengganti biaya produksi petani.
  5. Harga hasil pertanian ditentukan oleh pemerintah hindia belanda dengan standar harga pasaran eropa. 
Regulasi yang tertata rapi dan menguntungkan tersebut ternyata berbalik 180®. Karena dengan adanya janji dari pemerintah hindia-belanda yang akan memberikan bonus kepada para priyayi atau elit penguasa lokal bila berhasil menenerapkan system Cultuur Stelsel ini, maka para Priyayi tersebut merubah 4 Point Regulasi di atas sesuai dengan keinginannya sendiri. Misalnya dari 20% lahan menjadi 50% bahkan seluruh lahan yang dipunyai petani digunakan untuk Cultuur stelsel, bila petani gagal panen harus bayar ganti rugi kepada para priyayi, harga jual tanaman wajib dibeli para priyayi dengan harga serendah mungkin dll.

Dari sinilah kita mendapat suatu pelajaran baru, bahwa para Pemimpin kita terdahulu rela mengorbankan rakyatnya demi kepuasan pribadi. oleh karena itu tidak heran bila sekarang banyak pemimpin kita baik ditingkat daerah hingga pusat yang masih berjiwa pengecut macam itu, karena mungkin mereka belajar banyak dari kekejaman dan kelicikan para Priyayi tersebut di atas.







Friday, October 15, 2010

Tips Sukses Menangkan Lomba Karya Ilmiah.

Hampir setiap tahun beberapa instansi pendidikan maupun non pendidikan baik instansi pemerintah hingga swasta  pasti mengadakan lomba Karya ilmiah atau penelitian ilmiah. dalam lomba karya ilmiah tersebut para peneliti nantinya akan mendapat dana yang jumlahnya tidak sedikit sebagai bentuk imbalan maupun dana pelaksanaan program dari proposal karya ilmiah yang diajukan.
Dengan adanya iming-iming dana tersebut, tentunya akan membuat banyak persaingan untuk memperolehnya, namun anda jangan khawatir, dalam artikel zona pendidikan kali ini akan membeberkan secara gamblang bagaimanakah cara jitu untuk memenangkan lomba karya ilmiah baik ditingkat lokal maupun nasional.

Inilah Tips Sukses Menangkan Lomba Karya Ilmiah, langkah-langkahnya antara lain :
  1. Buatlah Judul/Program Karya Ilmiah yang menarik, kreatif dan belum pernah ada sebelumnya. anda tidak harus bingung mencari hal-hal baru namun cukup dengan memodifikasi apa yang sudah ada dengan konsep yang menarik maka sudah cukup untuk menciptakan suatu program baru yang berkualitas.
  2. Usahakan Judul/Program karya ilmiah yang akan anda ajukan merupakan program yang membutuhkan modal kecil namun nantinya dapat menghasilkan keuntungan / manfaat yang besar. misalnya : pemanfaatan limbah organik sebagai pupuk pertanian.
  3. Gunakanlah bahasa yang komunikatif dan jelas. tidak harus sesuai dengan Standar Ejaan Bahasa namun cukup dengan tata bahasa yang baik dan komunikatif serta mampu menyampaikan ide gagasan yang akan anda lakukan secara jelas dan transparant.
  4. Buatlah tabel estimasi biaya dari program/karya ilmiah yang akan anda kerjakan sehingga pihak sponsor akan lebih yakin dan tidak ragu unuk memilih anda sebagai mitra.
  5. Jelaskan manfaat dan keuntungan yang diperoleh baik bagi anda, instansi maupun masyarakat sehingga akan tampak jelas bahwa program yang anda ajukan merupakan program yang berkualitas.
demikianlah Tips Sukses Memenangkan Lomba Karya Ilmiah yang bisa anda lakukan, namun point terpenting dari setiap usaha yang akan anda lakukan nantinya adalah keuletan dan semangat untuk terus maju. selamat mencoba, dan semga sukses. salam akademika...






Kapal Perang Baru Indonesia, Buatan Anak Negeri dan Paling Canggih.

Dalam waktu empat tahun ke depan, PT PAL Indonesia bekerja sama dengan perusahaan kapal Belanda segera menyelesaikan kapal perusak kawal rudal (PKR). Ke depan, kapal jenis kapal ini akan memperkuat armada pertahanan TNI Angkatan Laut.
Tahun 2014 mendatang, pembuatan Kapal PKR di PT PAL Indonesia ditargetkan selesai. Nilai investasi kapal ini sebesar Rp 2,2 triliun, kata Direktur PT PAL In donesia Harsusanto, Jumat (15/10/2010) di sela peluncuran Kapal Double Skin Bulk Carrier 50.000 DWT Erlyne di galangan kapal divisi niaga PT PAL Indonesia, Surabaya.
Selain membuat kapal perusak kawal rudal, PT PAL Indonesia juga akan membuat dua kapal selam. Namun demikian, dalam waktu dekat, PT PAL Indonesia masih membutuhkan dana sekitar Rp 250 miliar untuk proses restrukturisasi.
Dalam kesempatan sama, Menteri Negara BUMN Mustafa Abubakar mengatakan, pembuatan kapal PKR diharapkan mampu menumbuhkan serta mengembangkan kembali PT PAL Indonesia sebagai industri strategis. Menurut Mustafa, untuk pengadaan alutsista, pemerintah sudah menganggarkan Rp 150 triliun dalam APBN untuk kontrak tahun jamak (multiyears).

sumber: kompas.com