Thursday, May 17, 2018

Kinerja Pesat MCAS Selaras Dengan Valuasinya

M Cash Integrasi (MCAS) merupakan salah satu perusahaan startup yang melantai di BEI pada tahun 2017 lalu. Startup dinilai memiliki pertumbuhan yang sangat pesat dan itulah yang cocok untuk menggambarkan MCAS. Saat ini MCAS berada pada tahap pertumbuhan yang sangat pesat dengan pertumbuhan pendapatan dan laba bersih yang meningkat hingga ratusan persen. Bayangkan saja di tahun 2017 pendapatan MCAS meningkat sebesar 255% dan laba bersihnya meningkat sebesar 185%. Sangat jarang menemui perusahaan di BEI yang dapat membukukan pertumbuhan secara triple digit secara konsisten dan kabar baiknya MCAS merupakan salah satu perusahaan langka tersebut. Kinerja pesat tersebut sepertinya akan berlanjut di tahun 2018 dan membuat MCAS layak untuk dipantau perkembangannya.

MCAS M Cash Integrasi

Kinerja Fantastis Pada Q1 2018
Di tahun 2018 ini tidak membuat kinerja MCAS menjadi menurun dan malah terlihat MCAS berkembang semakin pesat. Pendapatan MCAS pada Q1 2018 meningkat sebesar 417% dan laba bersihnya meningkat 23,5 kali lipat atau 2.354% secara year on year dari laba bersih sebesar Rp 926 juta pada Q1 2017 menjadi laba bersih sebesar Rp 21,8 miliar pada Q1 2018. Tidak ada perusahaan di BEI yang dapat menyaingi pertumbuhan pesat MCAS. Laba bersih MCAS sendiri diproyeksikan meningkat sebesar 7 kali lipat dibandingkan laba bersih di tahun 2017 itu artinya diharapkan MCAS bisa mencetak laba sebesar Rp 56 miliar di tahun 2018 namun melihat kinerjanya yang sudah mampu untuk mencetak Rp 21,8 miliar di Q1 2018 membuat proyeksi tersebut terlihat masih terlalu kecil. Ada lagi proyeksi dari Mirae Asset bahwa MCAS akan membukukan laba bersih yang meningkat 11 kali lipat dari EPS Rp 9/lembar menjadi EPS Rp 100/lembar. Itu artinya MCAS diprediksi akan mampu membukukan laba bersih sebesar Rp 89 miliar yang cukup realistis dengan kinerjanya saat ini.

Valuasi Premium
Saham MCAS memiliki valuasi yang sangat premium jika dibandingkan dengan EPSnya di tahun 2017 yang hanya sebesar Rp 9/lembar sehingga mencerminkan rasio PER sebesar 355,5 dan PBV sebesar 6,6 di harga 3200. Valuasi ini terlihat sangat mahal dibandingkan dengan saham lain yang ada di BEI namun jangan salah menilai. Saham MCAS merupakan saham startup yang memiliki tingkat pertumbuhan yang sangat pesat sehingga wajar jika diberikan valuasi yang tinggi karena potensinya yang besar juga di masa depan. Untungnya saham MCAS merupakan startup yang sudah menghasilkan laba dan laba bersihnya juga dapat diproyeksi. Dengan menggunakan proyeksi EPS Rp 100/lembar di tahun 2018 ini maka MCAS memiliki PER sebesar 32 untuk tahun 2018 di harga 3200. Jadi jika anda membeli saham MCAS di harga sekarang anda mendapatkan saham MCAS bukan pada PER ratusan karena adanya proyeksi laba bersih ini. Jadi jika dilihat dari laba bersihnya kedepan maka saham MCAS masih cukup bagus di harga sekarang bahkan terlihat murah melihat potensinya yang masih dapat berkembang pesat di masa depan. Terbukti saham MCAS masih dalam posisi uptrend dan sudah memberikan keuntungan 57% secara year to date.

Kesimpulan:
Kendati merupakan salah satu saham startup perdana di BEI namun MCAS terbukti merupakan perusahaan startup yang memiliki bisnis yang berhasil. Pertumbuhannya saat ini masih sangat pesat dan memiliki potensi yang sulit dibayangkan sehingga valuasi yang premium cocok diberikan pada saham ini.


0 komentar:

Post a Comment